Like fanspagenya SENTILAN

Friday, 24 May 2013

Leadership Style

Handry Satriago
Sewaktu masih menjadi ide, saya berpikir pasti ini tulisan yang sangat tidak populer lagi karena membahas tentang leadership atau kepemimpinan semata. Apalagi di koran-koran sudah banyak survey-survey yang hasilnya satu dengan lainnya berbeda banget. Saya hanya ingin mengingatkan saja kepada kita semua agar tidak salah memilih pemimpin (lagi....hehehehe).

Dalam beberapa bulan kedepan, negeri ini bakalan memiliki seorang leader baru (baca: presiden). Yuk kita cari ciri2 yang tepat dengan situasi saat ini. Kriteria yang harus dimiliki seorang leader. Pada awal menulis tulisan ini sebenarnya hanya ingin membuat list tentang apa yang seharusnya dimiliki seorang leader. Namun hari ini saya mendapat kesempatan mendengarkan sharing dan inspirasi yang bagus banget dari seorang CEO perusahaan multi nasional. Handry Satriago merupakan salah seorang CEO termuda dari Indonesia di General Electric (GE). Selain memberikan pencerahan dan sharing pengalaman hidup beliau, sempat disinggung juga mengenai leadership. Saya merasa beruntung dapat mendengarkan langsung dari beliau tentang perjalanan hidup dan karir seperti yang beliau ceritakan di depan karyawan perusahaan. Disela2 kesibukan yang padat mau masih mau berbagi pengetahuan dengan orang lain. Cerita lengkap tentang beliau bisa dilihat disini.
Penjelasan dan sharing beliau sangat memberikan tambahan pencerahan tentang leadership versi beliau. Saya mencoba menuangkan leadership yang saya yakin bisa mengubah kita menjadi lebih baik. Apalagi bagi seorang ayah, wajib hukumnya menjadi leader di keluarganya masing2.

Keteladanan
Seorang leader wajib memberi contoh keteladanan kepada anak-anaknya atau bawahannya. Kita tidak usah pakai urat dan ngotot menyuruh anak kita untuk sholat, mana kala kita sendiri tidak sholat sebelumnya. Karyawan diminta untuk datang ke kantor tepat pada waktunya namun dia sendiri datang ke kantor selalu telat. Apabila seorang leader penuh dengan disiplin, secara otomatispun sikap bawahan menjadi disiplin.

Mendengarkan
Masukkan dan saran dari orang-orang yang berumur lebih muda atau dari orang yang jabatannya lebih rendah kita sangat berharga untuk didengarkan bagi seorang leader untuk membuat keputusan. Sering kali  ide-ide yang brilian datang dari orang-orang yang kita tidak pernah duga sebelumnya. Apapun idenya didengarkan dengan seksama sehingga mereka itu makin lebih semangat memberikan ide-idenya.

Ketegasan
Jangan pernah menjadi seorang peragu apabila kita sudah menjadi leader. Menurut pak Handry, yang boleh ragu2 itu adalah Icuk Sugiarto. Hmmm...pasti bingung khan?? Icuk Sugiarto merupakan salah satu legenda bulutangkis Indonesia setelah era Rudi Hartono dan Liem Swie King. (orang tahun 80an pasti tahu deh). Dalam permainan, apabila kok datang kepadanya tinggi, Icuk sering ragu-ragu apakah akan melakukan smash atau membiarkannya karena sudah keluar lapangan. Reporter TVRI saat itu (Sambas), memberi komentar "Ragu-ragu....Icuk Sugiarto ...." apalagi jika ternyata kok yang dibiarkan, justru jatuh di dalam bidang lapangan sendiri.....hehehehe. Kalau mau naikin harga BBM...ya langsung naik lah, janganmalah bikin harga2 keburu naik...eh BBM masih jadi wacana dulu.

Tangguh
Biasanya seorang leader itu punya atasan lagi. Tidak ada kamusnya jika leader itu sering ngambek atau mudah tersinggung tatkala keputusannya membuat atasan marah . Seorang leader itu urusannya harus yang sulit dan penuh tantangan. Kalau ada leader yang maunya ngurusin yang ringan2 atau urusan sepele saja, lebih baik dia segera mengajukan surat pengunduran diri saja.

Motivator
Sudah menjadi kewajiban utama bagi leader untuk memberikan motivasi kepada semua anggota tim-nya di kala sulit dan hilang semangat agar bisa tetap terus memberikan kontribusi kepada perusahaan. Bukan sebaliknya lho, jika ada karyawan yang demotivasi.

Empati
Alangkah senangnya seorang karyawan diperhatikan oleh leadernya. Perhatian bukan sekedar uang / materi melainkan sekedar mengajak bicara tentang bahan yang ringan. Bagaimana keadaan keluarga? Sekolah anak di mana? Menggunakan jenis transportasi apa ke kantor? dan lain sebagainya.

Tentunya masing-masing orang memiliki persepsi yang berbeda tentang leadership. Sharing pengalaman yang dilakukan seorang CEO seperti Bpk. Handry, sangat menginspirasi saya (mungkin juga sebagian besar dari yang hadir). Semoga saja kita dapat belajar menjadi seorang leader yang baik. Meskipun saat ini jabatan anda seorang pimpinan di kantor namun di rumah...seorang lelaki adalah leader di keluarganya. Kalau anda seorang perempuan, anda merupakan leader dari anak-anak anda semua.

NE

10 comments:

nh18 said...

Sharing Handry Satriago ini tentu sangat berguna bagi para audiense yang datang ...

Dan memang begitulah adanya ... keteladanan ... mendengarkan ... motivator ... dan sebagainya

salam saya

Junita Siregar said...

Determinasi dan keteladanan yang saya kangeni dari para atasan. Kalo nggak ada hal tersebut, bingung, mau dibawa kemana kita... Slama kenal Mas....

Damae said...

saya rindu sosok pemimpin seperti itu, masihkah ada di negeri kita ini?

#CelotehDamae

Lidya Fitrian said...

untuk saat ini saya leader utuk anak2 saja pak :)

imelda said...

Kalau memang sifatnya, keteladanannya, mau mendengarkan sudah mendarahdaging, otomatis sih orang akan mengikuti dia dan menganggap dia sebagai leader. Sayangnya orang yang sudah "jadi" begitu kebanyakan tidak mau kemaruk dan sombong menjadikan diri sendiri leader.... :)

NECKY said...

om enha.... jadi ngebayang kalau om enha yg menjadi pembicara di depan. Teman saya (yg satu batch training sama sampean) bilang kalau om enha top markotop katanya.... hehehehe

NECKY said...

sari jeruk...mudah2an kita selalu mendapat pimpinan yg baik dan bertipe leader...(bukannya tipe bossy)....salam kenal juga yah

NECKY said...

damae...saya yakin buanyak banget pejabat yg bertipe seperti ini. Masalahnya media mau mengangkatnya ga?? jokowi mencuat karena jadi gubernur dki. Saya yakin banyak pejabat daerah yg seperti beliau

NECKY said...

mbak lidya....jelas donk kalau seorang ibu yang baik adalah leader bagi anak2nya....bravo

NECKY said...

iya mbak EM, orang2 seperti itu akan jarang terpantau oleh kita karena mereka tidak mau menonjolkan diri. Kalau pun ada yg menonjoll itu karen sorotan media dan menurut media menjadi berita yang bagus untuk dimuat dan diliput